Bantenesia.id

PAN dan PPP Kota Cilegon Jajaki Koalisi, Poros Baru Kontestasi Pilkada 2024?

Foto bersama Ketua DPC PPP dan Ketua DPD PAN Cilegon bersama jajaran usai kunjungan politiknya di Kantor PPP, Minggu (9/6/2024).

BANTENESIA.ID, CILEGON – Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Cilegon bersama Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dikabarkan akan membangun koalisi sebagai poros baru dalam kontestasi Pilkada di Kota Cilegon. Konsep penjajakan koalisi untuk poros baru terungkap dari Wakil Ketua DPD PAN Kota Cilegon Didi Iskandar, Minggu (9/6/2024).

"Ketua PPP siap mendukung seratus persen pencalonan Wali Kota dari PAN. Bahkan Wakil Wali Kotanya pun diserahkan kepada PAN utk memilih?" ujar Didi.

Baca juga

Hal ini kata Didi menunujukan nilai luar biasa yang dilakukan PPP.  Pandangan ketua DPD PAN yang di gadang sebagai bakal calon Wali Kota dan atau Wakil Wali Kota mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi Parai PPP utamnya kepada ketua dan pengurus atas dukungan moral dan lembaga Partainya.

Baca juga 

Kendati begitu sambung Didi, Ketua DPD PAN lebih ingin berdiskusi dan bersilaturrahmi mengajak PPP utk bergabung, serta mengambil peranan penting dalam pemilukada yang akan datang.

Beberapa nama bakal calon Wali Kota dan atau Wakil Wali Kota Cilegon yang sudah muncul dan menjadi perbincangan adalah, Helldy Agustian, Isro Mi'raj, Alawi Mahmud, Robinsar, Dede Rohana Putra, Muhibudin, terbaru Nurrotul Uyun.


(Wan/02)

Lebih baru Lebih lama